Resep Praktis Teh Kayu Manis

Siapa bilang kayu manis hanya cocok untuk cake dan cookies? Tahukah Anda bahwa di Eropa, teh kayu manis atau Cinnamon Tea begitu populer? Aroma khas kayu manis memang nikmat. Rasanya yang manis dan hangat akan membuat Anda tak sanggup menolaknya. Sayangnya, di Indoensia khususnya, masih sulit mendapatkan produk teh celup atau teh instan dari kayu manis. Tapi, sebenarnya langkah membuat teh kayu manis ini sangat mudah kok. Jadi, dengan sedikit usaha Anda bisa menikmatinya bersama keluarga. Selain nikmat, teh kayu manis ini juga berkhasiat! Berikut kami sajikan resep praktisnya untuk Anda coba. Selamat menyimak ya.

Resep 1 : Cinnamon Tea With Lemon


Resep teh kayu manis yang pertama ini cukup istimewa sebab merupakan perpaduan asam dam manis. Efek menyegarkan tubuhnya akan membuat Anda ketagihan. Untuk membuatnya, siapkan bahan-bahan berupa:
  • Air bersih sebanyak 3 gelas.
  • Kayu manis batang sebesar 1 ruas ibu jari.
  • Buah lemon sebanyak 1 buah.
  • Madu sebanyak 3 sendok makan.

Adapun cara membuat teh kayu manis dengan lemon ini sebagai berikut:

Pertama, panaskan air bersih hingga mendidih kemudian masukkan ke dalam sebuah cawan. Tambahkan ke dalamnya sebatang kayu manis yang telah disiapkan tadi, diamkan kurang lebih 5 menit. Selanjutnya, potong buah lemon dan peras airnya, tambahkan ke dalam teh kayu manis. Diamkan selama 2 menit. Kemudian aduk rata dan tunggu hingga panasnya berkurang baru kemudian masukkan madu ke dalamnya dan kembali aduk. Teh kayu manis Anda siap dinikmati.

Resep 2 : Cinnamon Tea With Ginger

Untuk teh kayu manis dengan jahe, siapkan bahan-bahan berikut ini:
  • Air bersih sebanyak 450 ml.
  • Jahe sebanyak 1 ruas, bersihkan dan kemudian memarkan.
  • Gula bubuk sebanyak 2 sendok makan.
  • Kayu manis bubuk sebanyak ½ sendok teh.
  • Teh celup sebanyak 1 kantong.

Adapun cara membuat teh kayu manis nikmat dengan jahe ini sebagai berikut:

Pertama, rebuslah air bersih bersama denga jahe yang telah dimemarkan hingga mendidih. Kemudian masukkan teh celup ke dalamnya, diamkan sampai warna teh membaur pad air. Berikutnya, masukkan air teh ke dalam cangkir saji dan masin-masing diberi bubuk kayu manis secukupnya. Tambahkan gula bubuk agar rasanya lebih nikmat. Aduk merata dan sajikan untuk keluarga Anda. Teh kayu manis dengan jahe paling nikmat disajiakan dalam keadaan hangat.